Topi Custom merupakan topi yang bisa diproduksi oleh konveksi dengan design, bahan, dan alat alatnya sesuai permintaan konsumen, dalam hal ini bisa perusahaan, komunitas, instansi pemerintahan, ormas dan lainnya.
Topi custom untuk komunitas misalnya, ini sangat banyak sekali digarap oleh konveksi topi. Bahan bahannya biasanya yang bagus, seperti bahan rafael atau rafel denim katun. Selain rafel ada juga bahan canvas, jenisnya ada canvas marsoto canvas sueding dan canvas baby ada juga topi trucker diambil dari bahan jala korea dan lotto laminasi
Berbeda dengan topi seragam atau topi partai yang bahannya standar. Topi custom untuk komunitas bahannya lumayan bagus. Karena biasanya di komunitas akan dijual lagi secra retail. Bahkan secara kualitas bisa seperti topi topi distro.
Bordir topi custum ini juga biasanya lumayan bagus dan banyak. Ditambah bagian pengukur besaran topinya dibagian belakang menggunakan bukcle besi, supaya terlihat lebih premium.
Penggunaan topi custom untuk komunitas ini biasanya digunakan untuk event event tertentu sehingga bisa terlihat lebih kompak dan enak dipandang, terutama untuk keperluan pemotretan atau video. Biasanya dipakai untuk outdoor seperti untuk menemani travelling, hiking, touring, camping, atau pun aksi sosial di lapangan.
Minimal Pemesanan Topi Custom untuk komunitas
Berapa minimal pemesanan topi untuk kebutuhan komunitas ini banyak ditanyakan oleh konsumen, minimal pemesanan topi di Gesit Konveksi bisa 20 pcs. Tentu saja jumlah ini nantinya akan berpengaruh pada harga yang lebih mahal. karena bahan dan bordir akan berbeda harganya.
Dan jumlah 20 pcs ini juga jarang bisa digarap oleh konveksi topi lainnya, kami masih bisa garap dengan harga yang berbeda tentunya.
Untuk pemesanan normal antara 50-100 pcs harga akan lebih murah lagi, Apalagi sudah diatas 500 pcs tentu harga akan lebih murah lagi.
Untuk pengerjaan 20 pcs dan 50 pcs biasanya akan sama antara 10 hari sampai 14 hari kerja. Proses produksi topi yang lama ini biasanya di bagian bordir. Harus disetting dulu design bordirannya, istilahnya punching. Setelah disetting atau digambar selanjutnya dibuatkan sample terlebih dulu.
Kami biasa mengirim foto atau video hasil bordiran ini ke konsumen, kalau dirasa sudah cocok bisa langsung produksi massal. dan tahapan bordir ini dilakukan dengan cara mengantri dulu. semakin banyak revisi makan akan semakin lama lagi karena ada antrian bordir yang lainnya.,
Pemesanan Topi Custom untuk komunitas
Pemesanan topi custom ini bisa langsung datang ke lokasi workshop kami atau konveksi topi kami yang berlokasi di sentra produksi Ruko Linggahara D11 Jalan Sadang Margahayu Tengah, Margahayu TKI Kopo Bandung Jawabarat.
kalau keberatan datang ke tempat produksi topi kami, bisa juga pemesanan dilakukan secara online baik melalui whatsapp ataupun melalui email, apalagi kondisi pandemi covid19 saat ini yang terus meningkat. kami sarankan untuk bisa melakukan pemesanan topi melalui online
Kontak pesan topi :
Whastapp kami https://wa.me/6285227400400
No telepon kami 085227400400
Email : gesitkonveksi@gmail.com
Jaminan Amanah
Konveksi topi Kami sudah beroperasi selama 8 tahun dengan konsumen mulai dari dalam negeri sampai luar negeri. No telepon kami juga tidak pernah berubah. Dan kantor kami juga belum pernah pindah pindah. sehingga kami mampu memberi rasa aman kepada konsumen.
Riwayat kami juga bisa diakses di google, ada beberapa liputan media yang meliput aktivitas bisnis gesit konveksi.